fbpx

Hallo Honda Lovers, 

Jelang libur Lebaran 2023, banyak keluarga yang menggunakan mobil pribadi untuk pulang ke kampung halaman. Tentunya, menyetir mobil untuk mudik memerlukan persiapan esktra karena jarak yang cukup jauh serta banyaknya barang bawaan. Apa saja yang perlu Anda persiapkan? Simak tips berikut!

  • Persiapkan Barang Bawaan Secukupnya : Sebelum berangkat mudik, persiapkan barang yang perlu dibawa seperti baju, alat mandi, obat-obatan, makanan dan minuman secukupnya. Meletakkan barang diatas atap mobil tidak disarankan karena dapat mengganggu stabilitas berkendara Anda. Apabila barang bawaan cukup banyak, pastikan mobil Anda memiliki kapasitas bagasi yang besar seperti All New Honda BR-V yang memiliki bagasi terbesar dikelasnya, sehingga Anda dapat membawa banyak barang dan bepergian dengan nyaman.
  • Gunakan Mobil 7-Seater untuk Keluarga : Untuk perjalanan jauh bersama keluarga, mobil dengan 7 tempat duduk akan lebih mengakomodir kebutuhan Anda selama perjalanan. Pastikan mobil yang Anda gunakan memiliki kabin yang luas dengan jarak head room dan leg room yang cukup lega, agar seluruh anggota keluarga dapat menikmati perjalanan dengan nyaman. All New Honda BR-V dapat dijadikan salah satu pilihan dengan kabin yang terbesar dikelasnya.
  • Pastikan Bahan Bakar Cukup : Sebelum memulai perjalanan, pastikan bahan bakar kendaraan Anda sudah full untuk menghindari kesulitan mencari pom bensin di perjalanan. Melalui layar MID, Anda dapat mengecek berapa banyak jarak yang bisa ditempuh dengan kapasitas bahan bakar yang ada saat ini, sehingga Anda juga dapat memperkirakan apakah tempat tujuan dapat ditempuh dalam satu kali jalan, atau pada jarak tempuh keberapa Anda perlu mencari pom bensin. Lebih baik lagi apabila kendaraan Anda memiliki konsumsi bahan bakar yang efisien serta performa yang tinggi, seperti All New Honda BR-V yang didukung mesin 1.5L DOHC i-VTEC bertenaga 121 PS terbesar dikelasnya serta dengan konsumsi bahan bakar lebih irit 3% dari generasi sebelumnya.
  • Gunakan Fitur Cruise Control : Fitur Cruise Control berfungsi menjalankan mobil secara otomatis pada kecepatan yang konstan tanpa perlu menekan pedal gas terus menerus, sehingga pengemudi tidak terlalu lelah saat melakukan perjalanan jauh di jalan tol. Namun, Anda tetap perlu berjaga-jaga untuk menekan pedal rem apabila perlu mengurangi kecepatan. Setingkat lebih canggih, All New Honda BR-V memiliki fitur Adaptive Cruise Control (ACC) yang juga dapat menjalankan mobil secara otomatis. Berbeda dengan Cruise Control yang biasanya, ACC mengatur gas dan rem secara otomatis untuk menyesuaikan dengan jarak kendaraan didepannya, sehingga Anda dapat lebih rileks saat berkendara.
  • Beristirahat Saat Lelah : Mayoritas penyebab kecelakaan lalu lintas disebabkan pengemudi yang mengantuk dan kelelahan, oleh karena itu penting untuk Anda berhenti dan beristirahat setiap beberapa jam. Lebih baik lagi apabila Anda membawa teman atau anggota keluarga yang dapat menyetir secara bergantian, sehingga Anda dapat beristirahat di perjalanan. Tentunya, kenyamanan Anda saat beristirahat dapat semakin maksimal didalam kabin yang minim kebisingan, seperti All New Honda BR-V yang didesain dengan peningkatan kekedapan kabin hingga 60% lebih baik dari generasi sebelumnya.
  • Siapkan Nomor Darurat : Hal penting lainnya yang perlu diperhatikan adalah menyiapkan nomor darurat sebagai antisipasi apabila terjadi hal-hal yang tidak diinginkan selama perjalanan. Anda dapat menyimpan nomor rumah sakit, nomor kantor polisi, serta nomor layanan darurat Experience Honda yang dapat membantu apabila mobil Anda mogok ditengah jalan dengan menghubungi 0800-1446-632 (tekan 1).