Segala bentuk transaksi hanya melalui Virtual Account atau Nomor Rekening Resmi PT. Surya Anugrah Gempita. Cara bertransaksi aman dengan Honda Klik di sini

Berkendara di Trek Basah, Waspadai Hydroplaning!

oleh | Nov 11, 2020 | Tips Honda

Berkendara di musim hujan tentu membutuhkan kewaspadaan lebih, terutama saat melewati genangan air. Apabila lengah, Anda dapat mengalami gejala hydroplaning yang menyebabkan mobil tergelincir sehingga mengakibatkan kecelakaan fatal.

Apa itu hydroplaning dan bagaimana cara mengatasinya?

Hydroplaning atau disebut juga aquaplaning, adalah kondisi dimana ban tidak bisa menapak langsung ke permukaan jalan, karena terhalang oleh genangan air. Gejala hydroplaning dapat Anda kenali saat melibas genangan air, yakni mobil terasa sedikit mengambang dan daya pengendalian terasa berkurang.

Saat ban mobil terhalang genangan air sehingga tidak menapak langsung ke permukaan jalan, Anda menjadi lebih sulit melakukan pengereman dan pengendalian setir menjadi tidak efektif. Lantas, apa yang harus Anda lakukan saat mengalami hal ini?

Pertama, Anda harus tetap tenang dan jangan melakukan hal-hal ekstrim. Kecelakaan biasanya terjadi karena pengendara panik, kemudian melakukan pengereman mendadak atau langsung membelok dengan tajam.

Saat Anda mengalami hydroplaning, lakukan langkah berikut:

1.) Jangan menginjak pedal gas ataupun rem. Lepaskan semua pedal secara perlahan. Jangan memutar kemudi secara cepat.

2.) Ikuti arah pergerakan mobil hingga mendapatkan kembali kontrol atas kendaraan.

3.) Ketika Anda merasa sudah mulai mendapatkan kontrol atas kendaraan, tekan pedal rem secara perlahan untuk mengurangi kecepatan mobil.

Selain mengetahui apa yang perlu Anda lakukan saat terjadi hydroplaning, Anda juga perlu mengetahui hal-hal apa saja yang dapat meningkatkan resiko terjadinya hydroplaning, yakni:

1.) Kecepatan yang lebih tinggi mengurangi tekanan permukaan ban pada air yang tergenang

2.) Bobot mobil yang lebih ringan mengurangi tekanan permukaan ban pada air yang tergenang.

3.) Telapak ban yang sudah aus mengurangi penjejakan permukaan ban dengan permukaan jalan yang tergenang air

4.) Genangan air yang lebih dalam akan mempercepat kehilangan penjejakan ban.

5.) Komposisi air genangan yang lebih kental atau memiliki densitas yang lebih tinggi (misalnya karena pengaruh minyak, lumpur, dsb) akan meningkatkan waktu pemindahan air karena tekanan permukaan ban.

6.) Tekstur permukaan jalan yang lebih halus memperpanjang durasi hydroplaning.

Selalu waspadai genangan air yang ada di depan mobil Anda, dan pastikan ban mobil tidak gundul melalui cara-cara di artikel berikut: Saat Hujan, Pastikan Ban Mobil Tidak Gundul! Simak 4 Ciri-cirinya!

Yuk tetap berhati-hati di perjalanan!

Informasi Tambahan

Yuk download Aplikasi Bintang Auto, manfaatkan fasilitasnya dan temukan kemudahan dalam genggaman Anda.

Yuk follow Sosial Media kami, agar lebih dekat dengan Anda.

Kami juga hadir di Tokopedia untuk penjualan Sparepart Honda. Yuk kunjungi kami!

Untuk informasi yang ingin ditanyakan bisa chat melalui Whatsapp Online di website kami!

Customer Care, Telemarketing, Body Repair, maupun Sparepart.

This will close in 0 seconds

This will close in 10 seconds